Lima Tempat yang Cocok Lihat Sakura di Jepang

Rabu, 08 Maret 2017 - 20:27 WIB
Lima Tempat yang Cocok...
Lima Tempat yang Cocok Lihat Sakura di Jepang
A A A
TOKYO - Jepang dikenal dengan pohon sakuranya yang indah. Apalagi, memasuki bulan Meret yang merupakan musim semi ini banyak menampilkan pohon sakura yang sedang bermekaran.

Terdapat tempat yang indah untuk bisa menikmati bunga Sakura di Jepang. Mengutip Travelerstoday, berikut Lima Tempat yang cocok untuk melihat bunga Sakura di Jepang.

1. Gunung Fuji
Gunung berapi aktif ini adalah salah satu wisata alam yang paling terkenal di Jepang. Dikelilingi dengan lima danau yang berbeda membuat Gunung Fuji menjadi indah.

Terlebih banyaknya pohon sakura yang berada di Gunung Fuji ini menjadi daerah yang sempurna untuk melihat bunga sakura. Gunung Fuji ini selalu ramai untuk melihat bunga Sakura.

2. Kanazawa
Kanazawa adalah sebuah kota bersejarah yang megah yang memiliki komunitas geisha kecil dan beberapa sejarah mengenai samurai. Daerah yang bukan tempat wisata utama di Jepang ini banyak menawarkan keindahan bunga Sakura.

Taman bunga Kenrokuen salah satu dari tiga taman terindah di Jepang. Itu sebabnya, tempat tersebut banyak menghadirkan keindahan bunga sakura.

3. Nara
Kota Nara menampilkan lebih dari 1.500 pohon sakura. Beberapa bunga sakura bisa kita lihat di beberapa tempat di Kota Nara. Diantaranya adalah Heijo Palace, Koriyama Castle Ruins dan Wakakusayama.

4. Kyoto
Dibandingkan dengan tujuan sakura lainnya, Kyoto adalah salah satu yang lebih populer. Pasalnya, Kyoto memiliki 17 Situs Warisan Dunia yang telah diakui oleh UNESCO.

Kyoto pun juga memiliki lebih dari 1.600 kuil yang dapat membuat pengalaman sakura anda lebih berkesan. Sebab, anda akan menemukan pemandangan indah dari bunga sakura tepi Sungai Kamogawa.

5. Tokyo
Ibu Kota Jepang ini tentunya memiliki keindahan bunga sakura yang indah. Diantaranya adalah Taman Bunga Ueno. Ada ribuan pohon sakura di taman ini selama musim semi. Bahkan tempat ini dijadikan spot untuk bisa berfoto.
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0749 seconds (0.1#10.140)